welcome to SMP 3 Sragi

Selamat datang di blog SMP 3 Sragi

Blog ini kami tujukan bagi anda yang ingin mengakses informasi yang berkaitan dengan SMP 3 Sragi, meliputi informasi akademis, non akademis maupun informasi lainnya

Gunakan kesempatan ini untuk dapat berpartisipasi dalam membangun SMP 3 Sragi menuju ke sekolah yang lebih maju dan lebih berprestasi

Selamat bergabung bersama kami

Selasa, 15 Februari 2011

pramuka

BANDA ACEH - Kontingen pramuka Provinsi Aceh diminta kembali mendulang prestasi terbaik seperti di Filipina dan Korea Selatan pada Jambore Internasional di Swedia pada Juli 2011.

"Saya berharap kontingen pramuka asal Aceh dapat mengharumkan nama Aceh dan Indonesia di mata internasional pada perkemahan dunia yang digelar di Swedia," kata Wakil Gubernur Aceh, Muhammad Nazar, siang ini.

Pada Jambore Asia Pasifik di Mount Makiling, Los Banos, Filipina 2009, kontingen Aceh berhasil meraih dua dari lima kategori yang dilombakan yakni festival pakaian adat dan tarian tradisional.

Kemudian, pada Jambore Asia Pasifik di Suncheon, Korea Selatan, pramuka Aceh berhasil meraih tiga "award" pada event tingkat Asia itu.

Masing-masing prestasi penjelajahan di Nagan Folk Village (Hwarang Award), prestasi kegiatan kepanduan (Activity Award) dan prestasi dalam pergaulan serta kemampuan berkomunikasi dalam bahasa Inggris.

Dikatakannya, keinginan untuk mengukir prestasi tersebut dapat diraih kembali oleh kontingen Aceh dengan terus melakukan berbagai persiapan bagi anggota yang akan mengikuti kompetisi tersebut.

Kwarda Aceh telah mempersiapkan sebanyak 18 peserta yang terdiri dari sembilan putra dan sembilan untuk mengikuti perkemahan di Swedia tersebut. "Saya optimistis keinginan meraih prestasi dapat dicapai kontingen Aceh, seperti pada perkemahan tingkat internasional yang diikuti," katanya.

Menurut Nazar, prestasi yang diraih pramuka Aceh dalam tiga tahun terakhir terus mengalami peningkatan, menyusul adanya desain program yang dipadukan dengan kearifan lokal seperti menampilkan berbagai tarian tradisional.


Editor: SASTROY BANGUN

Tidak ada komentar :

Posting Komentar